Bongkar Pasang Mainan Semi Tradisional Khas Anak Perempuan


Bongkar Pasang Mainan Semi Tradisional Khas Anak Perempuan, pada zaman kecil saya dulu masih sering bahkan akran dengan teman perempuan sepermainan yang memainkan ini, karena saya cowok jadi saya kurang begitu tertarik dengan permainan ini, tapi dari yang saya lihat teman-teman yang memainkan ini begitu antusias. untuk saat ini anak-anak memang masih ada yang memainkan ini terutama di daerah pedesaan sedangkan untuk di kota kemungkinan sangat kecil Yang membedakan dengan sepuluh tahun yang lalu adalah tingkat usianya jika dulu anak usia ahir sd masih memainkan ini sedangkan untuk saat ini mungkin usia awal-awal sd saja karena semakin beranjak besar dikit sudah di lenakan dengan media seperti TV, HP dan lainya yang sebenarnya hal tersebut memberikan banyak dampak negatif ke anak.

Bongkar Pasang adalah gambar sosok dua dimensi yang dicetak di atas kertas dan dilengkapi dengan gambar pakaian dan asesorisnya. Boneka kertas ini muncul pertama kali di Paris pada abad 18, pada masa pemerintahan raja Louis XV. Awalnya berupa gambar artis yang sedang populer pada waktu itu. Diperuntukkan memang untuk permainan yang bisa dibongkar pasang alias tidak permanen. Dalam perkembangannya permainan ini menyebar dengan berbagai karakter seperti, bintang film, tokoh komik, dan yang paling populer sosok boneka barbie

demikianlah pembahasan saya tentang permainan bongkar pasang, meskipun permainan bukan permainan anak yang benar-benar tradisional setidaknya permainan ini lebih memberikan dampak yang positif untuk anak dari pada hanya di sibukan dengan bermain ps.

0 komentar: